Wisata Pariangan

  • Trustfeed ratings Icon
  • Trustfeed ratings Icon
  • Trustfeed ratings Icon
  • Trustfeed ratings Icon
  • Trustfeed ratings Icon

Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Indonesia

Outdoor bath

Wisata Pariangan Reviews | Rating 4.4 out of 5 stars (7 reviews)

Wisata Pariangan is located in Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Indonesia on Batu Bini, Padang Batung. Wisata Pariangan is rated 4.4 out of 5 in the category outdoor bath in Indonesia.

Address

Batu Bini, Padang Batung

Open hours

...
Write review Claim Profile

I

Iwan Katada

Wisata Pariangan merupakan objek wisata baru yg ada di Kandangan. Terletak di Kampung Pariangan Desa Batu Bini. Salah satu yang menjadi daya tarik wisata ini adalah tersedianya tempat makan lengkap dengan bangku diatas sungai yang dihiasi dengan payung warna warni sehingga membuat kesan cukup unik. Pengunjung dapat merasakan sensasi makan diatas air yang tentu saja berbeda dengan makan ditempat makan biasa. Apalagi banyak warung yang menyediakan kuliner tradisional setempat. Suasananya yang masih asri perpaduan alam dengan berbagai spot foto instagramable pasti membuat siapa saja tertarik untuk mengunjungi. Keseruan lainnya pengunjung dapat menikmati naik lanting paring (Rakit Bambu), beberapa ayunan, disediakan ban dan pelampung untuk mandi. Sangat cocok liburan tipis tipis akhir pekan dengan harga murah meriah.

U

unda tobacco

Tgl 1 main kesana masih buka. Naik motor 10rb belanting 10 rb 1 orang sewa meja 20 rb

E

Ema Rahmawati

Bagus sih tp kemren kita datang air lg dalam jd nya keruh nanti mau kesitu lg pas airnya jernih

N

Nana Wijaya's official

Airnya jernih, tempat sampah kurang, tempat ganti ala kadarnya, parkirnya susah, sampahnya ditanah berserakan.

L

Lina Ana

Sangat disayangkan saat saya dtng berkunjung sungai dlm keadaan keruh krna musim penghujan. Cukup puas dgn wisata ini, sewa lanting 10k, parkir motor 10k, hanya saja yg sangat memberatkan krna tempat makan di sungai pun juga di sewa dgn hrga 20k, untuk harga makanannya cukup pas dan rasanya enak tidak mengecewakan (saya pesan nasinila goreng) Sya harap lingkungan sekitar lbih di jaga, msih bnyak trlihat smpah yg berserakan, pengunjung pun msih bnyak yg buang sampah smbarangan. Jdi diharapkan bagi yg mengelola maupun yg berkunjung berwisata untuk menjaga kebersihan lingkungan dan melestarikannya

R

Romi Yana

Wisata pariangan adalah salah satu objek wisata yg sangat menarik, gemericik air yg mengalir memanjakan telinga. Pemandangan alam yg sangat alami memanjakan mata. Ditambah dengan payung warna warni yg sengaja dibuat penduduk setempat utk menarik minat wisatawan sekaligus untuk tempat bersantai

K

Kawanulis

Wisata baru yang tidak terlalu jauh di Kandangan, terutama jika dibandingkan pendahulunya seperti Tanuhi dan Loksado. Air segar pegunungan meratus mengalir di sini. Disarankan datang di hari yang tidak biasa agar tidak terlalu ramai. Alam di sini sangat indah. Oh ya, izinkan saya berpesan kepada pengelola, tolong pengelolaan sampahnya dirapikan. Terutama yang dari warung-warung. Sebelum semuanya terlambat. Keramahan pengelola di sini patut diacungi jempol.